WASPADA PENYAKIT DI MUSIM HUJAN


Musim hujan merupakan musim yang sangat ditunggu-tunggu kehadirannya, mengingat ada beberapa daerah yang sangat sering mengalami kekeringan yang panjang. Akan tetapi ada yang perlu kita waspadai saat musim hujan berlangsung yaitu ancaman gangguan kesehatan, musim hujan bisa dibilang sebagai musim rawan penyakit karena berbagai jenis mikroba serta virus lebih mudah berkembang biak di musim ini. Apalagi jika daya tahan tubuh sedang menurun.

Nah, oleh karena itu pentingnya kita mengenali berbagai penyakit umum yang biasa terjadi saat musim hujan:

1. Diare

Saat musim hujan diare umumnya disebabkan oleh rotavirus melalui sanitasi yang buruk. Pencegahan diare saat musim hujan dapat dilakukan dengan rutin mencuci tangan, memasak makanan sampai matang, dan minum air yang sudah matang.

2. Demam Berdarah

Disebabkan oleh nyamuk Aedes Aegypti, yang perkembangannya meningkat saat musim hujan, karena adanya genangan air seperti pada sampah (kaleng bekas, ban bekas, dll.) yang kemudian menjadi tempat berkembang biak nyamuk. Hal ini dapat dicegah dengan 3M (Menguras, Menutup, dan Mengubur)

3. Leptospirosis

Disebabkan oleh bakteri leptospira yang dapat ditularkan melalui urin atau darah hewan, seperti tikus, anjing, kucing, dll. yang terbawa aliran air saat hujan. Pencegahan dapat dilakukan dengan cara rutin cuci tangan dan memakai alas kaki saat keluar rumah 

4. ISPA

ISPA (Infeksi Salauran Pernapasan Atas) disebabkan oleh bakteri, virus ataupun mikroba. Gejala utama, dapat berupa batuk, demam, dll. Pencegahan pada ISPA dapat dilakukan dengan menggunakan masker, menutup mulut bila batuk, istirahat dan menjaga pola makan, dan tidak meludah sembarangan


Sumber: KEMENKES RI

Posting Komentar

0 Komentar